Mencoba Restoran Seafood Terkenal di Batam

February 07, 2020

Pemandangan sekitar restoran
Rezeki Seafood Restaurant adalah salah satu rumah makan seafood yang terkenal di Batam. Tempat makan ini terletak di Pantai Batu Besar, Nongsa. Berawal dari cerita mulut ke mulut di kantor suami tentang tersohornya tempat makan ini, akhirnya menggiring kami untuk berkunjung.

Konsep restoran ini mirip dengan Gerai Nelayan 2M, yaitu bangunan mirip rumah panggung yang berdiri diatas pantai. Restoran ini memiliki area makan semi outdoor dan area makan indoor. Kebetulan ketika kami datang, area semi outdoor sedang penuh, sehingga kami makan di area indoor. Area indoor ini adalah sebuah ruangan dengan cat berwarna pink cerah. Terdapat meja-meja kayu bundar yang dikelilingi kursi 4 kayu. Jika dari area semi outdoor pengunjung disajikan pemandangan laut lepas, di area indoor ini kami bisa menikmati pemandang pantai yang indah.

Kami mengunjungi tempat ini sudah cukup lama, sekitar bulan desember tahun 2018. Selepas mengunjungi Pantai Nongsa dan sebelum ke Pantai Payung. Lokasinya memang berada diantara kedua Pantai ini jika dari arah Nongsa.

Soal rasa, ternyata kabar yang beredar tidaklah bohong. Rasa masakannya enak. Tentu saja ada harga ada rasa. Jika dibandingkan tempat-tempat lain, restoran ini memang tergolong mahal. Kami membayar 300rb lebih untuk 2 porsi nasi, satu porsi kerapu asam manis, 1 porsi capcay, 1 gelas teh obeng dan 1 gelas es kelapa jeruk. Saya tidak terlalu ingat detail harga masing-masing itemnya sehingga tidak tidak bisa menjelaskan yang mana yang mahal, atau sebetulnya harga itu wajar?

Makanan yang kami pesan
(Ikan kerapu asam manis, capcay, nasi putih, es kelapa jeruk, teh obeng)

Lalu apa yang paling berkesan di restoran ini? apakah makanannya? Ataukah suasanya? Buat saya tidak keduanya . Yang paling tidak terlupakan dari pengalaman makan di sana adalah rasa es kelapa jeruknya yang unik. Tidak pernah sebelumnya saya minum es kelapa jeruk seperti ini. Biasanya kelapa jeruk cenderung manis, tapi ini tidak. Rasa jeruknya asam dan terasa seperti sedikit bersoda. Akan tetapi ketika saya tanya kepada pengantar makanan disana, dijelaskan bahwa minuman tersebut tidak mengandung soda. Sungguh, sulit menggambarkan rasanya dengan kata-kata. Yang pasti jelas kami pulang dengan perut kenyang dan hati yang puas.
Makanan habis lanjut ngemilin kelapa

*****

Rezeki Seafood Restaurant
Pantai, Jl. H. Moh. Saleh
RT.002/RW.001
Batu Besar - Nongsa
Batam - Kepulauan Riau
29465
(0778) 761180


You Might Also Like

4 komentar

  1. Waahh wajib coba ini. Terimakasih mbak Asri infonya 😍

    ReplyDelete
  2. Aku seneng baca-baca tentang seafood siy.. tp kalo makan di restoran seafood paling cuma doyan ikan asam manis..wkwk..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama. Aku makan kemana pun selalu harus ada menu ikan asam manis hahahha

      Delete